Membuat Blog Mudah Hanya 3 Menit Langsung Jadi

Unknown | 09.15 |
Postingan pertama Sulam SEO akan di awali dengan sebuah postingan yang di berijudul Membuat Blog Mudah Hanya 3 Menit Langsung Jadi. Mengapa postingan ini saya buat? Alasan sederhana saya adalah saya melihat ternyata masih banyak para pengguna internet yang masih belum bisa membuat blog dan oleh karena itulah maka, tutorial blogspot ini menjadi postingan pembuka saya.

Jika anda tertarik ingin mulai membuat blog namun belum mengetahui bagaimana caranya silahkan anda ikuti panduan tutorial saya ini.

Untuk membuat blog sebenarnya caranya sangat mudah, anda hanya membutuhkan email sebagai modal awal anda untuk memulai membuat blog gratisan ini. Apakah anda telah punya akun/ email? jika belum segera buat akun gmail anda terlebih dahulu.

Jika akun anda telah siap dan jadi, silahkan anda bisa mulai membuat blog di blogspot dan caranya adalah sebagai berikut :

Membuat blog mudah hanya 3 menit langsung jadi


1. Buka : http://www.blogger.com
2. Login dengan akun anda
3. Mulai membuat blog dengan melakukan klik pada tombol "BUAT BLOG BARU" atau "NEW BLOG"
4. Isi form yang ditampilkan secara lengkap, lihat gambar

Cara mudah membuat blog hanya 3 menit saja

Cara pengisian :
1. Judul, silahkan diisi dengan judul apa saja bebas, contoh SULAM SEO
2. Alamat blog, silahkan diisi dengan alamat blog yang anda targetkan, contoh : sulamseo.blogspot.com. Untuk field yang ini tergantung ketersediaan dan jika tidak tersedia silahkan anda ulangi tetapi jika tersedia maka lanjut ke tahapan selanjutnya
3. Pilih template, Silahkan anda pilih template yang ada tersebut. Untuk mengganti template anda bisa lakukan setelah blog anda jadi.

Gimana, mudah bukan? ternyata membuat blog mudah nggak lebih dari 3 menit langsung jadi khan?. Semoga tulisan dan bahasan saya tentang membuat blog mudah hanya 3 menit langsung jadi ini bisa berguna dan bermanfaat bagi anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Membuat Blog Mudah Hanya 3 Menit Langsung Jadi